Breaking News

SD IT Cendekia Raih Juara 1 Lomba Karnaval Hari Jadi Kota Takengon 2024

Penjabat (Pj) Bupati Aceh Tengah, T Mirzuan dan  Asisten Administrasi Umum Sekda Aceh, Dr. H. Iskandar, menyerahkan piala kepada juara 1. Foto: Dokumen SD IT

ACEH TENGAH, KenNews.id – Sekolah Dasar Islam Terpadu (SD IT) Cendekia Takengen, Aceh Tengah, kembali meraih juara 1 lomba karnaval tingkar SD/MI memperingati hari jadi kota Takengon tahun 2024.

Hal itu dipastikan setelah dinas terkait di Aceh Tengah mengumumkan para pemenang lomba karnaval untuk tingkat Sekolah Menengah Atas/Madrasah Aliyah (SMA/MA), Sekolah Menengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah (SMP/Mts) dan Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI), pada acara malam resepsi peringatan hari jadi kota Takengon 2024 di Gedung Olah Seni (GOS) Takengon, Sabtu, 25 Februari 2024.

Turut hadir dalam malam resepsi tersebut Penjabat (Pj) Bupati Aceh Tengah, T Mirzuan dan  Asisten Administrasi Umum Sekda Aceh, Dr. H. Iskandar, beserta beberapa kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di kabupaten tersebut. 

Asisten Administrasi Umum Sekda Aceh, Dr. H. Iskandar didampingi T Mirzuan, berkesempatan menyerahkan piala juara pertama kepada Kepala SD IT Cendekia Takengon, Kemala Hayati. 
Adapun Sekolah tingkat SD/MI yang meraih hasil terbaik dalam lomba karnaval hari jadi kota Takengon tahun 2024 adalah SDN 10 Bebesen juara 4, 

SDN 4 Lut Tawar juara 3, SDN 8 Lut Tawar juara 2 dan SD IT CENDEKIA Takengon Juara 1.Kepala Sekolah SD IT Cendekia, Kemala Hayati mengungkapkan rasa syukurnya atas raihan prestasi dari Sekolah tersebut. 
“Alhamdulilkah, sebelumnya pada peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 78 tahun 2023 kami juga meraih juara 1, sekarang kami berhasil kembali mempertahankan prestasi ini,” kata Kemala Hayati dalam kesempatan tersebut. 
Kepala sekolah itu juga menyebutkan, hasil ini merupakan kerja keras seluruh warga Sekolahnya, mulai dari murid peserta karnaval, koordinator lomba, ustadz dan ustadzah serta wali murid. 
“Semoga kami bisa terus berinovasi untuk dapat mempertahankan hasil ini,” ujar Kemala


Eksplorasi konten lain dari KEN NEWS

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Eksplorasi konten lain dari KEN NEWS

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca