Breaking News
UMUM  

Giveaway “Baim Wong’ Nyaris Memakan Korban di Aceh Tengah

ACEH TENGAH, KenNews.id – MZ salah seorang pemuda pendatang yang telah tinggal di Aceh Tengah selama 5 tahun, menjadi korban penipuan yang beroperasi lewat media sosial tik tok

Mz bernasib apes, nyaris dikuras penipu dengan modus mendapatkan hadiah dari ‘Baim Wong’ sebanyak Rp 51 juta. Kejadian ini terjadi sebelum shalat Jumat di kabupaten setempat, Jumat, 27 Oktober 2023.

Berdasar keterangan Mz, kronologis terjadi penipuan berawal saat Mz membuka akun tiktok dan melihat akun tiktok dengan nama BAIM WONG. Selanjutnya dia hanya menyukai salah satu konten di tiktok tersebut dan berselang 5 menit ada chat masuk ke WhatsApp Mz.

“Iya benar chat singkat dari nomor +6282174562319 yang masuk ke nomor whatsapp pribadi aku,” kata MZ.

Selanjutnya, Mz ditelpon oleh pihak yang mengaku dari manajemen Baim Wong. Singkat cerita MZ memenuhi syarat-syarat yang di suruh oleh si nomor penipu.

“Saya mentransfer uang Rp 150 ribu ke rekening Bank BRI dengan nomor rekening 01620101343530 atas nama Jeni Nurdiansyah. Setelah saya berhasil transfer, penipu langsung mengirim Slip bukti transaksi bahwa sudah mengirimkan uang ke rekening saya sebanyak Rp 51 juta rupiah”. terang Mz, seraya memperlihatkan bukti transaksi yang belakangan telah di hapus oleh pelaku penipuan.

Pelaku juga sempat kembali menelpon Mz untuk syarat penarikan uang Rp 51 juta, dengan menyuruh Mz mentransfer kembali ke rekening tersebut sebanyak Rp 750. ribu, agar uang yang telah ditransfer olehnya bisa dicairkan Mz.

Namun tak dinyana, selang beberapa menit pasca teleponan, penipunlangsung menghapus semua chat WA antara keduanya. Termasuk foto selebaran Penarikan Dana yang ditandatangani oleh Rozik Budioro Suetjipto selaku Head Recruitmen Bank Indonesia, dengan tampilan foto diduga sosok berpakaian Polri dan Baim Wong di sisi kiri dan kanan tandatangan.

Merasa curiga, Mz kemudian mengecek rekening Bank miliknya dan uang yang dikatakan pelaku telah masuk ke rekening lewat foto dikirim pelaku, ternyata tidak ada.

Dalam transaksi antar kedua belah pihak yang ditelusur KenNews.id, diketahui Mz merasa terhipnotis karena adanya berbagai foto bukti transaksi senilai Rp 51 juta.

Mz baru tersadar telah ditipu, setelah pesan WA dari pelaku di hapus, beruntungnya uang senilai 750 ribu belum dikirim ke rekening pelaku dari pihak yang mengatasnamakan manajemen Baim Wong.

Menyadari telah jadi korban penipuan, Mz lewat media berpesan kepada masyarakat agar tidak terjebak seperti dirinya, dengan berbagai modus penipuan di media sosial,
“berharap kepada masyarakat agar waspada terhadap berbagai modus penipuan lewat medsos, agar tidak menjadi korban seperti saya,” pesannya.

Editor: Mustawalad.


Eksplorasi konten lain dari KEN NEWS

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Eksplorasi konten lain dari KEN NEWS

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca